Bab I Asyiknya Belajar Surah Al-'Alaq

 

Tujuan Pembelajaran

 Setelah mengikuti proses pembelajaran, kalian diharapkan mampu:

  1. Membiasakan membaca Al-Qur'an dengan tartil.
  2. Menunjukkan sikap rajin belajar sebagai implementasi pemahaman QS. al-'Alaq ayat 1-5 dengan tepat.
  3. Membaca QS. al-'Alaq ayat 1-5 dengan tartil.
  4. Menulis QS. al-'Alaq ayat 1-5 dengan benar.
  5. Menunjukkan hafalan al-'Alaq ayat 1-5 dengan lancar.
  6. Menjelaskan pesan pokok QS. al-'Alaq ayat 1-5 dengan benar.
  7. Menyimpulkan pesan pokok QS. al-'Alaq ayat 1-5 dengan benar.



Anak-anakku, siapa di antara kalian yang terbiasa membaca QS. al-'Alaq ayat 1-5? Coba lafalkan!

Baik. Kali ini kita memang akan belajar QS. al-'Alaq. Agar mengetahui apa saja yang kita pelajari, perhatikan peta konsep berikut ini!


Apakah kalian memiliki pengalaman mengaji sebagaimana gambar?
Bagaimana kalian mengaji?
Sudah mampukah kalian membaca Al-Qur'an dengan tartil?

Nah, ayo tebak-tebakan dengan teman kalian!
1. Nomor berapakah yang termasuk surah al-'Alaq?
2. Nomor yang lainnya surah apa saja?

Sebelum belajar membaca, ayo ikuti penjelasan berikut!

Al-Qur'an adalah kitab suci umat Islam. Al-Qur'an menjadi pedoman hidup kita. Kita harus mempelajarinya dengan benar. Kita belajar Al-Qur'an agar memahaminya. Kita juga harus mengamalkannya.

Kita akan belajar membaca, menulis, dan menghafal QS. al-'Alaq. Kita juga belajar memahami pesan pokoknya.
A. Membaca QS. Al-'Alaq Ayat 1-5
Ayo membaca QS. al-'Alaq!
Kita awali dengan membaca basmalah.


Perhatikan cara guru kalian melafalkan surah al-'Alaq!
Cermati pula tajwidnya sambil memperhatikan tulisannya!


Aku membaca surah al-'Alaq dengan lancar dan tartil.

Setiap anggota kelompokku bergantian membaca surah al-'Alaq ayat 1-5 dan saling menyimak untuk membetulkan apabila terjadi kesalahan.


Praktikkan bacaan surah al-'Alaq ayat 1-5 di depan kelas secara bergantian.



B. Mengenal Hukum Bacaan Qalqalah
Anak-anakku, adakah yang mengetahui apa itu bacaan qalqalah?

Cermati potongan ayat berikut!
Menurut kalian, manakah yang termasuk bacaan qalqalah?
Ya, qalqalah itu bagian dari ilmu tajwid. Lebih jelasnya ikuti penjelasan berikut:

1.  Pengertian Qalqalah
Qalqalah berarti getaran جsuara,ب. , طGetaran,ق, yangد dilambangkan oleh huruf qāf, ṭā bā’, jīm, dan dāl yang. bersukun atau berhenti karena waqaf.

Huruf qalqalah ada 5, yaitu dan Bisa diingat dengan 
2.  Macam-macam Qalqalah

Qalqalah ada dua macam, yaitu qalqalah sugra dan qalqalah kubra.
Qalqalah sugra yaitu apabila huruf qalqalah itu asli disukun atau mati.

Contoh:

Cara membacanya dengan memantulkan suara agak ringan. Harus bergerak dan berbunyi seperti membalik.

Qalqalah kubra yaitu apabila huruf qalqalah itu mati karena waqaf.

Contoh:

Cara membacanya lebih jelas daripada qalqalah sugra.


Aku mencari contoh lain dari ayat Al-Qur'an yang termasuk hukum bacaan qalqalah.



Ayo Belajar Al-Qur›an

(Nada: Di Langit Ada Matahari oleh Nasyida Ria)

Aku anak Islam sejati, selalu belajar mengaji 
Aku anak Islam sejati, selalu belajar mengaji
 Kitab suciku Al-Qur'an, penerang kegelapan 
Pedoman pemeluk Islam

Di sekolah aku mengaji, dibimbing guru PAI 
Di sekolah aku mengaji, dibimbing guru PAI 
Pedomanku Al-Qur'an, pembawa kebenaran 
Petunjuk jalan keselamatan

Aku anak Islam sejati, selalu belajar mengaji 
Aku anak Islam sejati, selalu belajar mengaji 
Kitab suciku Al-Qur'an, penerang kegelapan
Pedoman pemeluk Islam

Di sekolah aku mengaji, dibimbing guru PAI 
Di sekolah aku mengaji, dibimbing guru PAI 
Pedomanku Al-Qur'an, pembawa kebenaran 
Petunjuk jalan keselamatan

Oleh Moh. Ghozali
C. Menulis QS. Al-'Alaq Ayat 1-5
1. Nomor berapakah yang benar cara penulisannya?
2. Mengapa yang lain kalian anggap salah? Berilah alasan!
Pernahkah kalian menulis ayat Al-Qur'an?
Sudah benarkah tulisannya?

Agar lebih baik lagi, ingatlah beberapa cara berikut:

a. Menulis dari arah kanan ke kiri.
b. Ada yang dapat disambung, ada juga yang tidak dapat disambung.
c. Ada yang di atas garis dan ada yang di atas garis yang menjulur ke bawah.
d. Cermati dengan seksama QS. al-'Alaq ayat 1-5 agar tidak ada yang tertinggal!

Sekarang, salinlah surah al-'Alaq ayat 1-5 berikut! Salin di bawahnya!

Bismillah, aku pasti bisa menulis surah al-'Alaq ayat 1-5 dengan benar.

Tulislah surah al-'Alaq ayat 1-5 di buku tulis kalian dengan tanpa garis pemandu!


D. Menghafal QS. Al-'Alaq Ayat 1-5
Kalian punya pengalaman menghafalkan Al-Qur'an?
Siapakah yang sudah hafal surah al-'Alaq ayat 1-5?
Menghafal itu memerlukan cara agar mudah melakukannya. Kalian perhatikan langkah-langkah berikut:
  1. Bacalah dengan teliti agar tidak terjadi kesalahan.
  2. Bacalah ayat per ayat secara berulang-ulang.
  3. Bacalah dari ayat pertama sampai ayat terakhir.
  4. Ulangi dan ulangi lagi sampai kalian benar-benar hafal.
Mudah kan caranya?
Ayo menghafal QS. al-'Alaq 1-5 ayat 1-5 dengan benar! Kalian usahakan hafal beserta terjemahnya!

Aku memperlancar hafalan QS. al-'Alaq ayat 1-5.

Anggota kelompokku saling menunjukkan hafalan QS. al-'Alaq ayat 1-5 secara bergantian. Apabila yang satu menunjukkan hafalan, maka yang lain menyimak dengan seksama.


E. Pesan Pokok QS. Al-'Alaq Ayat 1-5

 

1.  Asbabunnuzul QS. Al-'Alaq Ayat 1-5

 Ayo amati gambar berikut!


Pernahkah kalian masuk ke Gua Hira?

Bacalah penjelasan berikut!

Sebab QS. al-'Alaq ayat 1-5 turun adalah nabi berkhalwat di gua Hira. Berkhalwat adalah mengasingkan­ diri dari keramaian. 

Saat itu Nabi Muhammad saw. didatangi Malaikat Jibril. Ia berkata, “Bacalah”! Nabi menjawab, “Saya tidak bisa membaca”. Lalu Malaikat Jibril mendekap Nabi dan berkata lagi, “Bacalah!” Nabi tetap menjawab, “Aku tidak bisa membaca”. Sampai berulang tiga kali, baru Nabi menirukan ayat 1 sampai 5.

Nabi Muhammad saw. pulang dari berkhalwat. Beliau menggigil kedinginan. Beliau meminta Siti Khadijah untuk menyelimutinya. Nabi menceritakan kejadian di gua Hira. Siti Khadijah mengajak Nabi menemui pamannya. Pamannya adalah seorang pendeta. Namanya Waraqah bin Naufal. Waraqah menjelaskan bahwa itu adalah wahyu Allah. Pertanda Muhammad diutus sebagai Nabi dan Rasul.


2.  Pesan Pokok QS. Al-'Alaq Ayat 1-5

 

Surah al-'Alaq merupakan wahyu pertama. Nabi Muhammad saw. menerimanya­ saat berada di gua Hira. Tergolong surah Makkiyah karena diturunkan saat Nabi tinggal di Makkah. Nama surah diambilkan dari ayat yang keempat. Al-'Alaq artinya segumpal darah.

Pesan pokok Surah al-'Alaq ayat 1-5 antara lain:
  1. Perintah membaca, berarti perintah belajar.
  2. Pentingnya kegiatan membaca.
  3. Allah menciptakan manusia dari segumpal darah.
  4. Pena sebagai alat mengembangkan pengetahuan.
  5. Allah adalah Tuhan Yang Maha Mulia.
  6. Allahlahyang memberikan ilmu pengetahuan kepada manusia.
  7.  Membaca adalah kunci ilmu.

Aku menyusun kesimpulan pesan pokok surah al-'Alaq dengan bahasaku sendiri di buku tulis.

1.Aku suka belajar surah al-'Alaq.

2.Aku suka membaca untuk menambah pengetahuanku. 


Pecinta Al-Qur'an Meninggal

Muwarriq al-'Ajali adalah seorang pecinta Al-Qur'an. Setiap malam ada surah tertentu yang dibacanya. Ia Rutin membaca surah as-Sajdah dan al-Mulk/Tabarak.

Pada suatu hari, Muwarriq meninggal. Orang-orang menutupinya dengan kain. Keanehan terjadi. Mereka melihat ada cahaya yang memancar dari kepalanya. Cahaya itu sampai menembus atap rumah. Ada pula cahaya memancar dari perut dan kakinya. Bahkan cahaya dari perut itu lebih terang.


Subhanallah, keajaiban terjadi. Atas kuasa Allah Swt., Muwarriq hidup lagi. Ia membuka sendiri kain yang menutupinya. Lalu ia bertanya, “Apakah ada sesuatu yang terjadi?". Orang-orang menceritakan cahaya yang memancar darinya.



Setelah mendengar cerita tersebut, Muwarriq menjelaskan­. Cahaya itu adalah surah as-Sajdah yang ia baca tiap malam. Yang di kepala adalah 14 ayat di awal. Yang di kaki itu 14 ayat yang akhir. Sedang yang di perut adalah surah as-Sajdah sendiri. Muwarriq melanjutkan, “As-Sajdah memberikan syafa'atnya kepadaku. Sedang Surah al-Mulk masih tetap menjagaku.” Selesai menjelaskan, Muwarriq meninggal lagi.


Disari dari kitab Irsyādul Ibād Ilā Sabīlir Rasyād

Setiap orang memiliki cara untuk mencintai Al-Qur'an. Ada yang rutin membaca tiap malam. Ada yang pagi. Ada yang setiap selesai salat.

Kadang kita menyaksikan. ada orang yang membaca surah tertentu. Ada kelompok mengamalkan surah tertentu saat tertentu. Misalkan ada kelompok yang rutin membaca surah Yā sīn. Mereka membaca bersama setiap malam Jum'at. Dan lain-lain.

Itu cara mereka mencintai Al-Qur'an. Cara kita mencintai Al-Qur'an mungkin sama dengan mereka. Mungkin juga berbeda. Perbedaan cara mencintai Al-Qur'an itu biasa. Yang terpenting, kita saling menghargai.

Aku anak beriman. Aku cinta Al-Qur'an dan cinta Indonesia.

Aku akan mencintai Al-Qur'an dengan cara membacanya. Aku belajar mema­hami isinya. Aku akan mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari.
  1. Nama surah al-'Alaq diambil dari ayat kedua.
  2. Al-'Alaq artinya segumpal darah.
  3. Surah al-'Alaq merupakan wahyu pertama. Sebagai tanda Nabi Muhammad saw. diangkat menjadi nabi dan rasul.
  4. Wahyu pertama diterima saat berkhalwat di gua Hira.
  5. Surah al-'Alaq membawa perintah agar kita membaca.
  6. Manusia diciptakan dari segumpal darah.
  7. Membaca adalah kunci ilmu pengetahuan.
  8. Apabila ada huruf ج, ب , ط , ق , dan د  disukun atau dimatikan karena waqaf, maka dinamakan Qalqalah.
  9. Qalqalah ada dua macam, yaitu qalqalah sugrā dan qalqalah kubrā.

Ayo, siapakah di antara kalian yang paling bersemangat belajar Surah al-'Alaq ?
Apa yang kalian rasakan setelah belajar dengan bapak dan ibu guru pada materi ini?
Apakah kalian sudah hafal QS. al-'Alaq ayat 1-5?
Masyaallah, kalian benar-benar anak saleh.


Aku membaca bab I Asyiknya Belajar QS. al-'Alaq sampai tuntas. Apabila ada yang kurang paham, aku bertanya kepada orang tuaku.

Aku menulis QS. al-'Alaq ayat 1-5 di bawah ini. Aku menulis dengan tulisan yang indah di kertas karton. Sebelum dibawa ke sekolah, kutunjukkan dulu kepada­ orang tuaku. Lalu aku meminta tanda tangan di kertas tugasku.




Komentar